Depok, 22 Oktober 2024 – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Kota Depok menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional yang jatuh pada tanggal 22 Oktober. Upacara ini diadakan dengan penuh khidmat di lapangan sekolah dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta staf MTsN Kota Depok.
Acara dimulai pada pukul 07.00 WIB dengan inspektur upacara yang dipimpin oleh Wakil Kepala Bidang Kesiswaan MTsN, Bapak Asep Saepullah, M.Pd, yang dalam amanatnya menyampaikan pentingnya Hari Santri sebagai momen untuk mengenang perjuangan para santri dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. “Hari Santri adalah bentuk pengakuan negara terhadap peran besar para santri dalam sejarah bangsa ini. Kita harus meneruskan semangat juang mereka dengan mengamalkan ajaran Islam yang rahmatan lil alamin dan terus meningkatkan kualitas diri,” ujarnya.
Upacara Hari Santri Nasional tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya, dimana petugas upacaranya dilakukan oleh dewan guru, sehingga menambah ke khidmatan saat berlangsungnya upacara. Dewan guru yang menjadi petugas upacarapun terlihat profesional dalam bertugas.
Peringatan Hari Santri Nasional tahun ini mengusung tema “Menambah daya juang, merengkuh masa depan” yang mencerminkan harapan besar agar para santri dapat terus melanjutkan perjuangan para kyai dalam berkontribusi dalam memajukan bangsa dimasa depan dengan tetap berpegang teguh pada nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan .
Upacara ditutup dengan pembacaan doa Bersama dan menyanyikan Mars Hari Santri dan Yah Lal Waton dipandu dengan tim paduan suara yang menambah semangat para peserta upacara. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kecintaan para siswa terhadap tanah air dan agama, serta menginspirasi mereka untuk menjadi generasi santri yang berkarakter dan berprestasi.
Hari Santri Nasional sendiri telah diperingati setiap tahun sejak 2015, setelah ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo untuk menghormati peran santri dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia.